Cara Paling Mudah Memback-Up Semua Data Di HP

Cara Paling Mudah Memback-Up Semua Data Di HP - Ponsel pada zaman dahulu adalah perangkat yang memiliki fitur sms dan telephone, penggunaannya pun sangat sederhana. Semakin lama dan perkembangan teknologi semakin canggih. Handphone kini beralih ke model smartphone yang memiliki kecanggihan layaknya sebuah computer / laptop didukung dengan perangkat lunak yang mumpuni seperti Android, iOS dan lain sebagainya.

Fitur smartphone juga terdapat penyimpanan hardisk yang lumayan besar dan terdapat layanan penuh dengan pesan email, kontak, video, foto, dan dokumen.

Smartphone juga dapat membuat sebuah data backup (file cadangan) ke computer atau ke server internet. Dalam situasi saat kita sangat membutuhkan data di samrtphone dan kasus yang terjadi ponsel anda hilang, rusak dan tidak sengaja memformat memory hardisk pasti anda akan sedih karena data yang kita perlukan juga ikut hilang.

Sebelum kejadian diatas maka alangkah lebih baiknya anda Mem BackUp data-data penting. Kali ini kami akan memposting Tips / Cara BackUp Data Android Smartphone termasuk back up SMS dan Lain sebagainya.

Cara Paling Mudah Memback-Up Semua Data Di HP

Ikuti langkah berikut :

Tetap tersambung dengan Google BackUp  : Sistem Operasi Android secara mendasar memliki fitur yang memudahkan dalam menyimpan pengaturan seperti setting jaringan, bookmark, dan beberapa daftar kontak didalamnya.

Untuk mengaktifkannya “Settings > Personal > Backup and reset > centang kedua pilihan Backup dan Restore otomatis” dan yang kedua “Settings > Personal >Account & Sync dan pilih akun Google yang terdapat di smartphone anda, muncul tampilan list data yang akan di Sinkronisasi tandai semua kotak pilihan yang tercantum didalamnya".

BackUp SMS, Playlis dan lain sebagainya : Yang satu ini Google tidak menyediakan setting BackUpnya. Bagaimana membackupnya ? jangan khawatir karena Android memiliki ribuan aplikasi tambahan di toko online Google Play jadi akan mengandalkan aplikasi pihak ketiga, berikut beberapa aplikasi yang dapat anda download di Google Play

  1. SMS Backup & Restore (Ritesh Sahu), 
  2. SMS Backup + (Jan Berkel)
  3. SMS Backup & Restore (AD free) INFOLIFE LLC
  4. Super Backup : SMS & Contacts (Mobile Idea Studio)
  5. SMS Backup Christoph Studer


Semua aplikasi tersebut memiliki keunggulan dan kekurangan masing-masing pilih salah satu dari aplikasi Android.

Simpan Gambar, Video, Musik dan lain sebagainya di Komputer / laptop : Selain mengandalkan pihak ke tiga / online usahakan kita mempunyai BackUp secara offline artinya simpan data penting ke computer / Laptop.

Untuk memindahkan data anda Hubungkan smartphone ke komputer dengan kabel USB, dan hard drive eksternal muncul mungkin ada driver tambahan untuk transfer file ini (Download Android Transfer File). Untuk memulai silahkan pilih Folder DCIM kemudian cari dimana anda meletakkan Video dan gambar yang anda ingin BackUp dan mulai copy data ke computer anda

Proses penyimpanan ini meminimalisir keadaan yang tidak di inginkan, sehingga anda tidak perlu khawatir.

0 Response to "Cara Paling Mudah Memback-Up Semua Data Di HP"

Posting Komentar