Trik Browsing Tanpa Koneksi Internet

Trik Browsing Tanpa Koneksi Internet - Koneksi internet yang lelet memang menjadi kendala besar yang dialami oleh para pengguna internet meski jaringan internet di indonesia sudah masuk jaringan 4G namun tidak meratanya jaringan internet super ngebut ini menjadikan banyak pengguna internet yang belum merasakannya, misalnya saja di daerah pelosok mereka terpaksa harus puas dengan kecepatan internet 3G meskipun loading dan buffering sering meraka dapatkan tetapi mau bagaimana lagi.

Dijaman yang serba online ini, banyak sekali orang yang menggunakan internet untuk menjelajahi berbagai situs web yang mereka perlukan meskipun mereka harus membayar mahal paket internet yang disediakan oleh beberapa provider. namun lagi-lagi kendala koneksi internet yang kurang cepat dan lelet merupakan suatu kendala yang sering mereka dapatkan. sehingga tidak sedikit mereka mengeluh karena koneksi internet yang kurang cepat ini. lantas bagaimana jadinya jika koneksi internet kita lambat bahkan tidak ada koneksi internet? tentu sobat berpikir jangankan tidak ada koneksi internet jaringan leletpun tidak bisa membuka situs secara utuh.namun sobat jangan khawatir karena pada postingan kali ini Tonjong Blog akan membagikan trik dan cara bagaimana kita bisa browsing ke beberapa situs dengan mudah tanpa koneksi internet.

Cara Browsing Tanpa Koneksi Internet (Offline) Ke Berbagai Situs / Web

Untuk bisa menjelajah situs/web yang ingin sobat kunjungi sobat harus mendowhload salah satu aplikasi yang bisa digunakan untuk browsing internet tanpa jaringan. Aplikasi tersebut diantaranya yaitu :

1. Aplikasi Getleft

Getleft adalah aplikasi yang banyak digunakan untuk mendownload situs/web dan cukup terkenal karena penggunaanya yang simple dan mudah.
Berikut langkah-langkah menggunakan Getleft :

  • Download dan Instal Aplikasi Getleft
  • Selanjutnya buka aplikasi dan Tekan Ctrl+U untuk memasukan Url dan Directory


  • Setelah itu sobat diminta untuk memilih file yang ingin sobat download.


  • Tunggu Beberapa menit sampai aplikasi selesai mendownload. 

2. Aplikasi HTTrack

Aplikasi Pendownload situs/web paling banyak diminati, mendownload situs apapun akan terasa lebih mudah dengan aplikasi HTTrack. Berikut cara penggunannya
  • Download dan Instal HTTrack
  • Setelah selesai nanti sobat diminta untuk membuat folder serta memberi nama agar dapat mendownload web yang sobat inginkan

  • Masukan rincian dan klik Next/ pada kotak isian sobat isikan Url Situs/Web. 

  • Proses Download kemudian akan berjalan. tungu sampai proses download selesai.
  • Untuk mengunjungi situsnya sobat tinggal buka Folder yang sudah dibuat tadi
Semoga bermanfaat.

0 Response to "Trik Browsing Tanpa Koneksi Internet"

Posting Komentar